OpenGL Skia Fitur Khusus Atasi Lag di Android Oreo / Pie – Hal yang mempengaruhi kinerja dari sebuah smartphone android sebagian besar di pengaruhi oleh chipset / cpu dan juga oleh GPU. Kedua hal ini saling menguatkan untuk meningkatkan kualitas dan kinerja dari smartphone android.
Selain dari chipset yang harus memiliki spesifikasi yang mumpuni, GPU jugalah harus mendukung spesifikasi yang setara karena GPU ini berfungsi untuk kualitas perenderan grafis pada beberapa aplikasi ataupun game yang memerlukan fungsi grafik yang lumayan.
Oleh sebab itu, maka kualitas GPU haruslah bagus dan mampu untuk melakukan penyempurnaan jika ingin menghasilkan hasil yang maksimal dalam game.
Sedikit info saja, bahwa android update terbaru yaitu android Oreo dengan versi 8.0.0 atau 8.0.1 ataupun seri 8 lainnya bahkan untuk android terbaru saat ini yaitu android Pie atau seri Android 9.0 sudah support untuk perenderan GPU dalam mode OpenGL Skia.
Apakah fungsi dari OpenGL Skia ?
Jika dibandingkan dengan OpenGL Default, maka OpenGL Skia adalah suatu metode pilihan yang lebih menunjang dan memaksa kinerja dari GPU untuk menghasilkan kualitas yang lebih maksimal dalam situasi perenderan gambar 2D dan juga meningkatkan kualitasnya lebih baik serta untuk mode 3D tentu akan lebih maksimal pula. Singkat saja fungsi mengenai OpenGL Skia.
Berbeda dengan OpenGL Default yang lebih mengutamakan kestabilan dari daya smartphone dan kualitas grafis yang dihasilkan pun tidak terlalu maksimal.
Untuk itu, bagi yang penasaran dengan mode OpenGL Skia ini, langsung saja mengaktifkannya dengan cara berikut ini.
Cara Mengaktifkan Fitur OpenGL Skia pada Android Oreo / Pie
Karena untuk mengganti OpenGL Default menjadi OpenGL Skia di perlukan akses kedalam opsi pengembang, tentu hal yang harus anda lakukan adalah membuka opsi pengembang terlebih dahulu.
- Masuk ke Tentang Ponsel.
- Lalu klik sebanyak 7-10 kali pada bagian Nomor Bentukanhingga muncul tulisan Anda sudah menjadi pengembang.
- Kemudian buka opsi pengembang yang sudah anda aktifkan tadi (Pengaturan Tambahan > Opsi Pengembang).
- Scroll kebawah hingga anda menemukan Setel Perender GPU.
- Ubah setelan dari OpenGL Default menjadi OpenGL Skia.
Tested Bermain PUBG Mobile di Realme C1 RAM 2GB
Cara ini telah saya uji coba pada perangkat android yang saya gunakan, yakni Realme C1 yang memiliki chipset Snapdragon 450 serta GPU Adreno 506 yang hanya memiliki RAM sebesar 2GB. Setelah mengganti menjadi mode OpenGL Skia, yang biasanya saat bermain PUBG sedikit lag dan patah-patah, sekarang sudah tidak lagi dan dirasa lebih smooth.
Nahhh .. begitulah cara untuk mengaktifkan fitur rendering khusus yang ada pada android oreo dan di atasnya yang dapat anda manfaatkan untuk meningkatkan kinerja Perenderan GPU dari sebelumnya OpenGL Default menjadi OpenGL Skia yang lebih maksimal.
Sekian artikel Zhynetrick tentang OpenGL Skia Fitur Khusus Atasi Lag di Android Oreo / Pie Semoga bermanfaat.