Antivirus untuk HP Penting atau Tidak? Ini Penjelasannya – Saat ini banyak berbagai aplikasi antivirus untuk HP di paltform penyedia aplikasi resmi. Aplikasi tersebut memberikan klien bahwa bisa mencegah dan menghapus malware pada gadget kamu.
Tidak heran banyak orang yang berbondong-bondong mengunduhnya sebagai tambahan keamanan HP. Sebab, seperti yang diketahui bahwa virus dan malware dapat membahayakan data pribadi kamu pada ponsel.
Beberapa kasus pencurian data diri ini sangat banyak terjadi. Misalnya dari link scam atau dari jaringan yang tidak aman. Meski demikian, tidak sedikit pula orang yang ragu untuk mengunduh aplikasi tersebut.
Jadi menganggap bahwa penggunaan antivirus untuk HP bukan hal yang terlalu penting. Hingga saat ini, pemasangan antivirus masih menjadi perdebatan antara pengguna HP, apakah memang dapat mengatasi virus atau tidak sama sekali.
Tapi agar lebih meyakinkan kamu untuk memasangnya atau tidak, kami sudah memiliki jawaban dari ahli IT. Hal ini bisa kamu jadikan acuan dan pertimbangan mengenai pemasangan aplikasi tersebut. Untuk mengetahui penjelasan selengkapnya, simak pada pembahasan di bawah ini. Baca juga antivirus PC gratis terbaik.
Antivirus untuk HP Penting atau Tidak? Ini Penjelasannya
Ketika kamu bertanya seperti itu kepada orang yang memang ahli dalam bidang IT, maka dapat dipastikan jawabannya adalah tidak. Pemasangan aplikasi antivirus pada HP baik android maupun iOS, tidak penting.
Mungkin kamu berpendapat bahwa malware dan virus dapat mengancam ponsel, sama halnya seperti pada PC. Padahal tidak demikian, sistem kedua jenis gadget tersebut berbeda dan tidak memerlukan antivirus untuk HP.
Virus atau berbagai program jahat dapat menyusup ke PC karena mengunjungi suatu situs yang memiliki virus tersebut menggunakan browser. Virus dan program jahat juga dapat menyusup dengan mudah dalam sisten PC meski tanpa persetujuan.
Sedangkan pada HP, pola penyusupan virus dan berbagai program merugikan tidak akan masuk semudah itu. Sebab, setiap program yang masuk harus melalui proses persetujuan.
Jika memang dianggap mencurigakan, kamu bisa menolaknya. Maka, virus dan malware tidak dapat mengakses apa yang ada di ponsel kamu. Apa lagi sumber programnya bukan dari Google Play Store, maka akan ada warning.
Antivirus untuk HP sendiri ditawarkan untuk melakukan pemindaian aplikasi, lalu lintas web, tinggal berbagai tindakan lainnya. Karena fungsinya yang cukup berat, maka aplikasi ini dapat membuat penggunaan baterai lebih boros.
Tidak hanya itu, salah satu hal yang cukup mengganggu lainnya adalah karena notifikasi. Aplikasi antivirus memiliki notifikasi yang sangat mengganggu. Bahkan, seringkali notifikasi tersebt tidak berhubungan dengan penanganan virus.Melainkan mengenai promo-promo dari aplikasi tersebut. Jika kamu memang tidak masalah dengan berbagai kekurangan dari aplikasi tersebut, maka tidak ada salahnya menggunakan antivirus untuk HP.
Tapi jika memang kamu tidak tahan dan tidak akan mampu menangani baterai boros atau notifikasi yang mengganggu, maka tidak perlu memasangnya. Sebab, ada cara yang aman dan lebih nyaman melindungi HP kamu.
Cara Melindungi HP Tanpa Antivirus
Berbeda dengan PC yang memang harus memiliki perlindungan ekstra dari virus dan malware, maka tidak demikian dengan HP. Kamu masih tetap bisa melindungi HP dari berbagai serangan virus dan malware tanpa aplikasi khusus.
Hal ini yang membuat penggunaan antivirus untuk HP memang tidak begitu penting. Caranya sangat mudah dan dapat dilakukan oleh semua pengguna ponsel.
Pertama, kamu jangan mengubah pengaturan keamanan default pada ponsel. Terutama pada bagian ‘Unknown Source’ yang berguna untuk mengatur pemasangan aplikasi di luar dari platform resmi.
Pada kondisi normal, bagian pengaturan tersebut selalu dalam keadaan ‘Disable’ untuk mencegah penginstalan aplikasi tidak resmi. Sehingga, ketika ada virus atau program jahat tidak akan langsung masuk ke dalam ponsel.
Kedua adalah menghindari HP dalam mode root access. Mode ini berisiko pihak lain mengakses HP kamu lebih leluasa, bahkan bisa mengundang virus dan malware dalam ponsel.
Jadi, lebih baik kamu jangan menggunakan mode tersebut agar lebih aman dan tidak memerlukan antivirus untuk HP. Ketiga adalah pastikan aplikasi yang kamu download di luar platform resmi, harus terpercaya.
Misalnya adalah kamu membeli suatu aplikasi, pastikan tempat menjualnya sudah resmi dan bukan abal-abal. Sehingga, keamanan data diri dan informasi peting lainnya bisa terjaga tanpa perlu khawatir pencurian data.
Selain pengguna HP yang ketakutan terhadap virus dan malware, tentunya pengguna Laptop juga demikian. Kamu bisa mengunduh aplikasi antivirus untuk HP atau mengikuti cara mudah seperti di atas.
Sekian artikel Zhynetrick semoga berguna