Cara Menghindari Virus Menginfeksi Laptop Kamu – Cara menghindari virus masuk ke laptop kamu bisa dilakukan dengan berbagai macam cara. Virus atau malware merupakan salah satu musuh utama bagi orang-orang yang sering menggunakan internet.
Bisa dikatakan saat ini ada banyak sekali jenis virus yang sangat membahayakan perangkat komputer. Bahkan ada beberapa virus yang bisa mencuri data penting yang ada di komputer atau laptop.
Jika sampai data-data penting pada laptop kamu dicuri tentunya ini akan sangat membahayakan. Oleh karena itu, cara menghindari virus menginfeksi laptop sangat penting untuk kamu ketahui.
Karena sebenarnya, saat ini sistem operasi telah memiliki tingkat keamanan yang cukup baik. Akan tetapi sebenarnya masih banyak pengguna yang tidak paham keamanan ketika menggunakan perangkat komputer dan internet.
Hal ini menjadi salah satu penyebab mengapa masih banyak sekali orang-orang yang laptop atau komputernya disusupi oleh virus. Bahkan beberapa orang tidak menyadari bahwa komputer atau laptop terserang virus.
Tentunya hal ini sangat membahayakan, mengingat saat ini penyebaran virus semakin canggih dengan berbagai macam kemampuan. Oleh karena itu, kamu harus selalu berhati-hati ketika menggunakan internet.
Beberapa Cara Menghindari Virus Masuk ke Laptop
Ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan Untuk menghindari virus atau malware menginfeksi laptop. Berikut beberapa hal terlarang atau hal-hal yang tidak dianjurkan karena dapat menyebabkan virus masuk ke laptop kamu.
Mendownload aplikasi bajakan
Cara menghindari virus masuk yang pertama yaitu adalah menghindari mendownload aplikasi bajakan. Mendownload aplikasi bajakan yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia ketika menggunakan aplikasi berbayar.
Mungkin saja salah satu alasan utamanya yaitu adalah tidak memiliki uang atau tidak ingin mengeluarkan uang untuk menggunakan aplikasi tersebut. Oleh karena itu, salah satu pilihannya yaitu adalah menggunakan aplikasi bajakan.
Padahal menggunakan aplikasi bajakan menjadi salah satu tempat masuk berbagai macam virus. Ini sangat tidak dianjurkan, lebih baik kamu menggunakan aplikasi alternatif jika belum mampu membeli aplikasi berbayar.
Mendownload aplikasi dari situs tidak terpercaya
Cara menghindari virus masuk yang kedua yaitu menghindari mendownload aplikasi dari situs tidak terpercaya. Saat ini tidak sedikit website yang memberikan jalan untuk virus menginfeksi laptop kamu.
Sangat disarankan ketika mendownload aplikasi menggunakan situs resmi. Ini jauh lebih aman dan dapat menghindarkan kamu dari berbagai macam virus yang mungkin menginfeksi ketika mendownload pada website-website tidak resmi.
Menggunakan aplikasi antivirus
Menggunakan aplikasi antivirus merupakan salah satu cara menghindari virus yang cukup efektif. Sebenarnya sekarang kamu bisa menggunakan berbagai macam aplikasi anti-virus gratis.
Akan tetapi, lebih disarankan untuk menggunakan aplikasi anti-virus berbayar karena memiliki fitur yang lebih lengkap. Dengan menggunakan aplikasi antivirus berbayar tentunya komputer atau laptop kamu akan menjadi lebih aman.
Update sistem operasi secara berkala
Sangat penting untuk meng-update sistem operasi secara berkala. Tentunya ketika terjadi sebuah update sistem ditingkatkan dan ini bisa meningkatkan keamanan dari serangan virus.
Jika kamu menggunakan sistem operasi Windows maka bisa menghidupkan update otomatis. Ini akan sangat berguna agar nantinya ketika ada pembaruan kamu akan mendapatkan notifikasi.
Karena ada beberapa orang yang mematikan update Windows pada hal ini dapat membuat sistem keamanan lemah. Hal itu dikarenakan tidak menggunakan teknologi terbaru yang disediakan oleh Windows.
Tidak mengklik link sembarangan
Cara menghindari virus selanjutnya yaitu tidak mengklik link sembarangan. Mungkin saja kamu pernah menerima email yang berisi link-link tidak jelas. Hindari mengklik link tersebut karena bisa menjadi salah satu pintu masuk virus.
Hal ini juga berlaku ketika kamu membuka berbagai macam web yang ada di internet. Ketika menemukan sebuah Link yang sepertinya mencurigakan maka tidak perlu diklik karena ini bisa menjadi salah satu link penyebar virus.
Kebiasaan mengklik link sembarangan sepertinya harus mulai ditinggalkan. Karena, walaupun terlihat sangat sederhana akan tetapi ini begitu penting untuk menjaga keamanan laptop atau komputer.
Walaupun saat ini teknologi telah dibangun dengan sistem keamanan yang canggih bukan berarti sudah tidak ada virus yang bisa masuk. Beberapa cara menghindari virus di atas, semoga bisa membantu kamu untuk menghindari infeksi virus atau malware.