Cara Mengunduh Foto Dari Google Foto dan Takeout – Salah satu aplikasi paling penting yang wajib tersedia di smartphone adalah Galeri. Aplikasi ini berguna untuk menampilkan foto atau gambar yang berasal dari hasil foto kamera ataupun gambar yang di download dari internet.
Dari sekian banyak aplikasi galeri yang tersedia, aplikasi yang paling menonjol adalah Google Foto. Kemampuan untuk menyinkronkan semua foto dan video menjadikannya mudah diakses di semua perangkat yang disinkronkan.
Selain itu, kemampuan membuat album dan alat pengenalan AI-nya yang secara otomatis membuat album terpisah untuk setiap orang juga cukup berguna. Namun meski dengan begitu banyak fitur, ada satu masalah yang tampaknya membingungkan banyak pengguna. Mereka tidak bisa mendapatkan opsi untuk mendownload foto mereka dari Google Foto.
Cara Mengunduh Foto Dari Google Foto dan Takeout
Cara Pertama, akses melalui situs web :
- Akses situs google foto di https://www.google.com/intl/id/photos/about/
- Klik “Buka Google Foto”
- Lalu berikan tanda centang pada foto yang ingin di download, untuk memberi tanda centang bisa dengan meletakkan cursor di setiap bagian kanan atas foto, atau klik pada tanggal untuk mendownload foto pada tanggal yang sama
- Klik menu titik tiga di kanan atas menu google foto atau dengan menekan tombol Shift+D untuk memulai proses download
Cara kedua, Menggunakan Layanan Google Takeout
Pilihan menggunakan Google Takeout memungkinkan Anda mengunduh data yang terkait dengan setiap aplikasi dan layanan Google. Dengan fitur ini, Anda juga dapat memanfaatkannya untuk mendownload foto dari Google Foto. Berikut adalah langkah-langkah yang harus dilakukan:
- Buka halaman Google Takeout dan masuk dengan Akun Google Anda. Pastikan untuk masuk dengan akun yang memiliki foto yang telah disinkronkan.
- Secara default, semua layanan Google akan dipilih. Anda harus membatalkan pilihan semuanya, kecuali Google Foto.
- Semua album foto akan dipilih. Cukup pilih salah satu sesuai kebutuhan lalu tekan tombol OK.
- Pilih metode pengiriman, frekuensi dan jenis/ukuran file. Lalu klik export
- Maka akan muncul data Google Foto. Klik unduh/download, link download nantinya di kirim ke email gmail kita.
Sekian artikel berjudul Cara Mengunduh Foto Dari Google Foto, semoga bermanfaat.