Step-by-step Cara Daftar di Fiverr Marketplace – Seiring berkembangnya waktu saat ini sudah banyak marketplace yang menawarkan berbagai produk atau jasa.
Salah satunya adalah Fiverr, sudah pernahkah Anda mengunjungi marketplace yang satu ini? Marketplace yang satu ini ternyata menyediakan berbagai jasa freelance yang ada dari berbagai belahan dunia.
Bagi anda yang sedang mencari cara agar mendapatkan side hustle, tidak ada salahnya jika mencoba melalui Fiverr.
Dikarenakan target pasarnya yang global, Anda akan dimudahkan dalam memperluas jaringan pasar anda disini.
Berikut Step-by-step Cara Daftar di Fiverr Marketplace
Bagi Anda yang penasaran dengan marketplace yang satu ini, Anda bisa mengikuti langkah di bawah ini untuk mengetahui cara menggunakannya.
Perlu diketahui bahwa marketplace yang satu ini menyimpan berbagai informasi penting khusus untuk freelancer karena memberikan ruang untuk memamerkan portofolio yang dimiliki freelancer serta menawarkan jasanya.
Jadi, sebelum mendaftar Anda sudah harus dipastikan untuk mempunyai portofolio terlebih dahulu agar client percaya akan pekerjaan anda.
Berikut step-by-step yang dapat anda lakukan untuk mendaftar sebagai penyedia jasa di Fiverr.
1. Buka marketplace terlebih dahulu
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah dengan membuka marketplace ini terlebih dahulu, caranya buka website Fiverr setelah itu klik join yang ada di bagian sudut kanan atas web.
Setelah klik join Anda akan diarahkan ke halaman log in lalu Anda bisa mendaftar baik itu menggunakan email, akun Google, Facebook ataupun akun Apple bagi Anda pengguna Apple.
2. Buat akun
Setelah Anda menentukan jenis akun baik itu email atau akun Google, selanjutnya Anda bisa membuat akun dengan menuliskan username.
3. Become a seller
Bagi Anda seorang freelancer dan ingin menjual karya, Anda bisa mengklik “become a seller” yang ada di sudut kanan atas lalu Anda akan diarahkan untuk membuat profil.
4. Isi data pribadi
Isi data pribadi Anda secara lengkap mulai dari identitas diri sampai informasi tentang profesional yang telah dimiliki. Tidak hanya itu saja, Anda juga bisa mencantumkan media sosial seperti Facebook dan Twitter ya.
5. Buat portofolio
Setelah profil Anda selesai dilengkapi selanjutnya Anda akan diminta untuk melengkapi portofolio dengan cara membuat gig pada web ini, gig merupakan jenis pekerjaan yang menjadi spesialisasimu. Gunanya untuk mempermudah Anda dalam mendapatkan pekerjaan yang cocok dengan spesialisasi yang dimiliki.
Disinilah fungsi penting bagaimana anda menawarkan jasa kepada client. Anda harus memamerkan portofolio terbaik dan memberikan penawaran terbaik untuk calon client. Sehingga kemungkinan besar anda akan dipilih untuk mengerjakan tugas dari calon client tersebut.
Itulah beberapa informasi tentang cara mendaftar akun di Fiverr bagi Anda seorang freelancer. Semoga dengan adanya artikel ini akan menambah wawasan dan manfaat untuk anda.