9 Cara Mempercepat Windows 10 di Laptop – Seiring berjalannya, waktu, sebuah PC atau laptop akan mengalami penurunan performa jika digunakan terus-menerus. Performa sebuah PC akan semakin turun apabila Anda menggunakan PC tersebut untuk aplikasi dengan size berat dan file-file yang membuat memori penyimpanan menjadi penuh. Namun, buat Anda pengguna Windows 10 jangan bersedih karena ada cara mempercepat Windows 10 di laptop.
Nah, dengan cara tersebut, Anda bisa membuat performa laptop menjadi lebih baik. Pekerjaan komputasi sehari-hari pun menjadi lebih mudah dan cepat. Nah, jika Anda ingin tahu apa saja cara mempercepat Windows 10 di laptop, yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Berikut 9 Cara Mempercepat Windows 10 di Laptop
Cara mempercepat Windows 10 di laptop terbilang mudah karena Anda tidak perlu menggunakan aplikasi pihak ketiga atau aplikasi tambahan. Pasalnya, Anda bisa mempercepat Windows 10 2021 hanya dengan menggunakan fitur bawaan yang sudah ada.
1. Membersihkan Hard Disk
Anda bisa membersihkan ruang penyimpanan laptop dari file sampah dengan menggunakan fitur “Disk Cleanup”. Fitur “Disk Cleanup” tersebut bisa Anda akses melalui menu ‘Start’. Setelah membuka menu Start, maka selanjutnya ketikkan kata kunci “disk cleanup”, dan tekan Enter.
Pada halaman selanjutnya, Anda harus memilih hard disk mana yang ingin Anda bersihkan file sampahnya. Kemudian, klik tombol “OK”. Setelah itu, silahkan Anda pilih file-file yang ingin Anda bersihkan dengan memberi tanda “centang” pada kotak yang sudah ada, klik “OK” dan klik tombol “Delete Files”.
Sebaiknya, Anda melakukan proses cara membersihkan dan mempercepat laptop dari file sampah ini secara berkala. Hal ini bertujuan agar memori penyimpanan Anda memiliki lebih banyak ruang untuk performa sistem operasi yang lebih maksimal.
2. Optimasi Hard Disk
Selain membersihkan hard disk, Anda juga perlu melakukan optimasi terhadap blok-blok memori di penyimpanan. Anda juga bisa menata ulang (defragment) agar dapat menyimpan dan membaca file dengan lebih baik.
Untuk melakukan proses optimasi hard disk, Anda bisa menggunakan fitur “Defragment and Optimize Drives”. Caranya yaitu ketik keyword “defragment” di menu Start, kemudian klik Enter. Setelah itu, silahkan Anda pilih hard disk yang akan dioptimasi, lalu silahkan klik tombol “Optimize”. Selanjutnya, Anda hanya perlu menunggu proses defragmentation atau optimasi ini selesai.
3. Hapus Aplikasi
Cara mempercepat Windows 10 di laptop selanjutnya yaitu Anda perlu menghapus apliaksi yang tidak digunakan. Hal ini karena aplikasi yang terpasang di komputer akan memakan media penyimpanan di laptop Anda. Jika ruang penyimpanan menipis, maka laptop akan menjadi lemot.
Oleh karena itu, Anda perlu menghapus aplikasi atau software yang sudah tidak perlu lagi. Caranya yaitu dengan mengetikkan kata kunci “add or remove programs” di menu Start, lalu tekan Enter. Selanjutnya, silahkan Anda Pilih aplikasi ingin dihapus dan klik “Uninstall”.
4. Batasi Program saat Laptop Booting
Saat laptop dinyalakan atau proses booting, maka Windows 10 akan menjalankan beberapa aplikasi atau software secara otomatis. Aplikasi tersebut dapat berupa software bawaan atau aplikasi yang Anda instal sendiri.
Nah, apabila aplikasi yang berjalan secara otomatis tersebut cukup banyak jumlahnya, maka booting akan menjadi lebih lama. Oleh karena itu, Anda perlu membatasi program ketika laptop sedang melakukan booting. Cara mempercepat Windows 10 di laptop yaitu dengan menggunakan fitur “Task Manager”.
Untuk membuka fitur tersebut, silahkan klik kanan pada taskbar dan pilih tab “Startup”. Selanjutnya, silahkan Adna pilih aplikasi yang sekiranya tidak terlalu penting dan klik kanan pada aplikasi tersebut, kemudian pilih opsi “Disable”.
5. Matikan Program Background
Selain bisa membuat program start up nonaktif, Task Manager juga bisa dimanfaatkan untuk mematikan berbagai jenis program yang sedang berjalan di background. Nah, program yang berjalan di belakang latar belakang ini dapat mengurangi ruang penyimpanan RAM, sehingga performa laptop pun mejadi melambat.
Oleh karena itu, matikan aplikasi atau program yang sedang berjalan di backround agar komputer menjadi lebih cepat performanya. Cara mempercepat Windows 10 di laptop yaitu dengan membuka fitur Task Manager, lalu pilih “Processes”. Pilih program yang ingin Anda nonaktifkan dan klik kanan pada program tersebut, lalu pilih “End Task”.
6. Scan Laptop Secara Berkala
Seperti yang banyak orang ketahui, virus bisa membuat laptop atau PC melambat. Nah, melakukan scanning bisa mencegah virus atau malware tersebut membuat laptop menjadi lambat. Maka dari itu, Anda pelu melakukan scanning secara berkala jika ingin performa laptop meningkat.
Jika Anda menggunakan Windows 10, maka ada aplikasi bawaan untuk scan virus yaitu dengan cara mengetik “Virus & Threat Protection” pada menu Start. Selanjutnya, tekan tombol Enter. Setelah itu, silahkan klik ikon “Quick Scan” untuk memulai pemindaian.
Langkah selanjutnya yaitu Anda hanya perlu menunggu hingga proses scanning atau pemindaian virus tersebut selesai. Jika ternyata laptop memikiki virus berbahaya, maka fitur tersebut bisa membersihkan virus tersebut dengan otomatis. Oleh karena itu, Anda tidak perlu repot membersihkan virus tersebut.
7. Matikan Fitur Indexing
Selain 6 cara di atas Anda juga bisa mematikan fitur indexing jika ingin mempercepat kinerja laptop. Namun fitur ini bisa anda matikan bagi yang tidak sering menggunakan fitur search. Cara untuk mematikan fitur indexing yaitu dengan mengetik kata kunci “search indexing”. Kemudian Anda perlu mengklik tombol “modify” lalu hapuslah tanda centang yang ada di kotak yang tersedia dan klik tombol OK.
8. Ubah Tampilan Desktop
Cara mempercepat Windows 10 di laptop yang selanjutnya yaitu dengan cara mengubah tampilan dan menghilangkan animasi di desktop. Mengapa demikian? Hal ini karena tampilan desktop atau yang disebut juga dengan antarmuka laptop yang rumit bisa membuat performa laptop menjadi melambat. Hal ini karena desktop memiliki banyak animasi sehingga membuat sistem operasi laptop bekerja lebih keras.
Nah Anda bisa membuat beban kerja laptop menjadi lebih ringan dengan cara mengubah tampilan desktop yang lebih ramah sistem. Cara untuk membuat tampilan lebih ringan yaitu dengan memasukkan kata kunci “Adjust Performance” di menu Start. Kemudian, silahkan Anda pilih menu “Adjust for best performance” dan klik “Apply” dan klik OK.
9. Perbarui Sistem Secara Berkala
Memperbarui sistem secara berkala juga bisa membantu kinerja laptop menjadi lebih cepat. Hal ini berlaku juga untuk laptop dengan berbagai macam sistem operasi titik untuk melakukan pembaruan, anda perlu memasukkan kata kunci check for updates yang ada di menu start kemudian tekan tombol enter.
Anda akan melihat Apakah ada pembaruan yang perlu Anda lakukan atau tidak. Apabila ada, maka laptop akan melakukan pembaruan sistem secara otomatis selama tersedia koneksi internet.
Nah, itulah kumpulan cara mempercepat Windows 10 di laptop yang bisa Anda lakukan. Semoga ulasan cara mempercepat Windows 10 agar tidak lemot ini bisa membuat performa laptop menjadi semakin lancar, ya.